BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Rabu, 18 Maret 2009

Minggu sore yang kelabu

Cerita ini terjadi waktu saya berumur 4 tahun,ketika saya berlibur di rumah nenek saya di Kelua.Tepatnya hari minggu

"Eky,cepat jalannya nanti keburu magrib"teriak paman saya.

"sip"jawab ku sekenanya.

Sore itu saya,paman, dan adikku mau mandi ke sungai yang tidak jauh dari rumah nenek ku.Sesampainya di sungai saya menceburkan diri di sungai yang dangkal karena sedang musim kemarau.

Disana banyak sekali anak-anak kecil sebaya denganku bermain air,aku pun ikut juga.Ada yang main kejar-kejaran,main lempar pasir,tiduran di pelampung,bahkan ada yang main "Smack Down"di air.Saat itu saya hanya main air sambil belajar untuk berenang,walaupun airnya cuman selutut anak kelas 3 SD itung-itung biar bisa berenang walaupun di air cetek.

Ketika asyik bermain aku melihat paman menggendong adik ke tengah,

"paman mau kemana?" tanyaku.

"jangan ikut ya,paman mau ngajak adikmu ke tengah sebentar"jawabnya.

Dasar anak-anak biar di larang tetap saja saya ikut diam diam sambil merangkak.

"Jangan ke sana Ky!di sana airnya dalam"teriak kakak sepupu ku yang ikut juga mandi di sungai.

Baru saja dia berkata.
"bluss"saya sudah tenggelam dan mulai panik karena saya tidak bisa berenang.Entah apa yang saya teriakkan yang pasti itu teriakan minta tolong.

Sekitar 1 menit saya timbul-tenggelam dan terdengar oleh saya suara adik saya menangis dan teriakan teman-teman saya serta teriakan "tolong-tolong" dari ibu-ibu yang sedang mencuci pakaian.

To be Continue..

0 komentar: